Tuyul Pasirjati - Pilar JABAR
PNSNews :
Home » » Tuyul Pasirjati

Tuyul Pasirjati

Written By pilarnusantara on Thursday, August 11, 2016 | 12:54 AM

PINUS,-- Fenomena kasus pencurian uang secara gaib yang konon dilakukan tuyul masih menjadi berita yang sering terjadi di Indonesia terutama pada masyarakat pedesaan. Entah benar atau tidaknya adanya makhluk tersebut, tidak jarang di TV nasional memberitakan penangkapan tuyul yang telah dimasukan ke botol atau toples yang sebelumnya ada kehebohan beberapa warga mengaku kehilangan uangnya. Konon tuyul itu adalah pelakunya.


Heboh tuyul sampai beredar selebaran di kawasan Kampung Cideupan RW 13, Kelurahan Pasirjati, Kecamatan Ujungberung, Kota Bandung menjadi perhatian polisi. Masyarakat diimbau tetap tenang jangan panik.

"Warga tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh adanya isu tersebut (Tuyul), karena harus dipastikan dulu apakah itu betul atau tidak, jadi tetap tenang lah," imbau Kasubag Humas Polrestabes Bandung, Kompol Reny Marthaliana  

Reny melanjutkan saat ini, pihaknya telah melakukan pengecekan terhadap Bhabinkamtibmas setempat untuk mengecek situasi dan kondisi di lokasi yang katanya ada tuyul sedang berkeliaran. 


"Tadi sudah memerintahkan Bhabinkamtibmas di sana untuk mengecek lokasi, dan sekarang masih nunggu hasil laporannya, tunggu dulu yah," kata dia.

Sebelumnya masyarakat setempat sedang resah, lantaran uang yang disimpan tiba-tiba hilang sebagian. Warga yang kerap kehilang uang dengan jumlah nominal Rp 100 ribu tersebut menduga ulah tersebut dilakukan oleh tuyul. 

Warga setempat memasan selebaran kertas putih yang menempel di dinding gapura dan sejumlah rumah warga dengan tulisan 'waspada tuyul berkeliaran'. Selembaran tersebut dipasang sejak kemarin dan sengaja dipasang oleh warga sebagai tanda peringatan. (reduangindonesiacomdetik)
Share this article :

0 comments:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Translate

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Pilar JABAR - All Rights Reserved
Original Design by Creating Website Modified by Adiknya